Pembukaan Latsar Secara Daring CPNS Bawaslu Tahun 2025 Angkatan 1 s.d 43
|
Padang Aro - Dalam rangka melaksanakan tugas, wewenang, dan kewajiban pengawas pemilu dalam menciptakan pemilu yang berintegritas, dan sesuai dengan PP Nomor 17 Tahun 2020 serta Peraturan LAN Nomor 1 Tahun 2021 tentang Pelatihan Dasar CPNS yang telah diubah dengan Peraturan LAN Nomor 10 Tahun 2021, Bawaslu Solok Selatan ikuti kegiatan Pembukaan Pelatihan Dasar CPNS Bawaslu Tahun 2025 Angkatan 1 s.d Angkatan 43 yang diselenggarakan oleh Puslitbangdiklat Bawaslu RI secara dari pada Senin (25/8) secara daring melalui via zoom meeting.
Kegiatan dihadiri oleh Kepala LAN RI Dr.Muhammad Taufiq , DEA dan juga Ketua Bawaslu RI, Rahmat Bagja serta ikut menghadiri koordinator Sekretariat, Samsul Kamal, SM dan 3 (tiga) Orang CPNS Tahun 2025.
Melalui Latsar ini diharapkan seluruh CPNS dapat memahami kedudukan dan peran ASN dalam sistem pemerintahan, menanamkan nilai-nilai kebangsaan, serta mendukung pelaksanaan tugas pengawasan pemilu secara akuntabel dan transparan.