Lompat ke isi utama

Berita

BAWASLU SOLSEL IKUTI BIMTEK MONEV KETERBUKAAN INFORMASI PUBLIK TAHUN 2025

Monev KIP Tahun 2025

Foto Saat Rapat secara daring bersama Komisi Informasi Provinsi Sumatera Barat

Padang Aro (14/7/2024) - Bawaslu Solok Selatan mengikuti kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) Monitoring dan Evaluasi (Monev) Keterbukaan Informasi Publik Tahun 2025 yang diselenggarakan oleh Komisi Informasi Sumatera Barat. Kegiatan ini dilaksanakan secara daring dan diikuti oleh badan publik tingkat kabupaten/kota se-Sumatera Barat, termasuk perwakilan dari KPU, Bawaslu, dan BPS.

Bimtek ini merupakan bagian awal dari rangkaian tahapan Monev Keterbukaan Informasi Publik tahun 2025 yang dilakukan oleh Komisi Informasi Sumbar sesuai amanat Undang-Undang Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik, serta mengacu pada Peraturan Komisi Informasi Nomor 1 Tahun 2022 tentang Standar Layanan Informasi Publik. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman teknis kepada badan publik mengenai alur pelaksanaan monev, metode penilaian, serta pentingnya keterbukaan informasi sebagai bagian dari transparansi pelayanan publik.

Dalam kegiatan ini, dijelaskan pula bahwa monitoring akan dilakukan dalam beberapa tahapan, mulai dari pengisian Self Assessment Questionnaire (SAQ), penyerahan data dukung, hingga proses visitasi dan penilaian akhir. Bimtek juga membahas strategi penyusunan dokumen yang sesuai dengan indikator monev, serta kiat-kiat peningkatan skor badan publik dalam pemeringkatan keterbukaan informasi.

Bawaslu Solsel berkomitmenuntuk terus meningkatkan kualitas layanan informasi publik melalui penguatan peran Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID). Selain itu, Bawaslu Solsel juga terus berupaya melengkapi sarana pelayanan, memperbaharui konten informasi secara berkala, serta menjaga transparansi dalam setiap aktivitas kelembagaan.

Kegiatan bimtek ini menjadi langkah awal yang penting bagi Bawaslu untuk mempersiapkan diri menghadapi proses monev tahun 2025 dan mendorong terciptanya layanan informasi yang partisipatif, inklusif, dan akuntabel kepada masyarakat.