Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Solok Selatan Laksanakan Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda Secara Khidmat

Upacara

Foto Saat Pelaksanaan Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda

Padang Aro - Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Solok Selatan melaksanakan Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-97 Tahun 2025 dihalaman Kantor Bawaslu Kabupaten Solok Selatan pada Selasa (28/10).

Ketua Bawaslu Kabupaten Solok Selatan, Zul Nasri bertindak selaku Pembina Upacara. Kegiatan diikuti oleh seluruh jajaran sekretariat Bawaslu Kabupaten Solok Selatan dan berlangsung secara khidmat serta penuh semangat kebangsaan.

Dalam amanatnya, Zul Nasri menyampaikan sebagai lembaga pengawas pemilu, kita memiliki tanggung jawab besar dalam memastikan bahwa setiap proses demokrasi berjalan dengan jujur, adil, dan berintegritas. tuturnya.

Kegiatan ini juga dihadiri oleh Kordiv. Penanganan Pelanggaran dan Penyelesaian Sengketa, Nila Puspita, S.Pd., M.AP dan Kordiv Hukum, Pencegahan, Parmas dan Humas, Haikal, ST.