Bawaslu Solok Selatan Gelar RDK: Fokus Pada Optimalisasi Pemanfaatan BMN
|
Padang Aro – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Solok Selatan melaksanakan rapat dikantor yang berlangsung pada hari Senin (3/10) di kantor Bawaslu Kabupaten Solok Selatan.
Kegiatan dipimpin langsung oleh Ketua Bawaslu Solok Selatan, Zul Nasri dan juga dihadiri oleh Koordinator Sekretariat, serta Staf Sekretariat dan dalam hal ini juga mengundang Bagian Aset Pemerintah Daerah Kabupaten Solok Selatan. Diskusi berpusat pada evaluasi mendalam mengenai inventarisasi dan kondisi terkini aset-aset yang dikuasai Bawaslu Solok Selatan.
Ketua Bawaslu Solok Selatan dalam sambutannya menekankan pentingnya tata kelola aset yang baik sebagai wujud akuntabilitas publik.
"Barang Milik Negara, sekecil apa pun nilainya, adalah amanah yang harus kita jaga dan manfaatkan secara maksimal. Optimalisasi bukan sekadar menghabiskan, namun bagaimana aset ini dapat mendukung kinerja pengawasan Pemilu dan Pilkada secara efisien tanpa pemborosan," ujarnya
Kegiatan ini juga disampaikan materi atau sebagai narasumber dari Bagian Aset Pemerintah Daerah Kabupaten Solok Selatan dan Bawaslu Provinsi Sumatera Barat.